Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan

Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan - Assalamualaikum wr. wb. halo sobat, selamat datang di web KUMPULAN MAKALAH, Pada artikel kali ini saya memposting Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan, semoga bermanfaat untuk sobat semua. langsung saja baca artikelnya.!

Judul Artikel : Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan
link : Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan

lihat juga


Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan

Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan | Sebelum kita membuat sebuah makalah alangkah baiknya jika kita tahu bagaimana susunan yang baik dan benar. Nah, pada kali ini kami akn mempersembahkan contoh susunan makalah yang baik dan benar sesuai dengan kaidah kaidahnya. 

Dalam membuat makalah kita harus memperhatikan aturan aturan yang ada didalamnya. Untuk mempermudah bagi anda dalam membuat makalah pendidikan yang benar. Oke langsung saja simak makalah yang telah kami tuliskan dibawah ini.





SUSUNAN MAKALAH YANG BAIK DAN BENAR


HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR ( untuk contoh kata pengantar yang baik lihat disini )
HALAMAN DAFTAR ISI

BAB I : PENDAHULUAN
1.1. LATAR BELAKANG
Dalam Latar Belakang Makalah ini Berisi tentang alasan pemilihan tema dalam pembuatan paper/makalah.

1.2. TUJUAN
Untuk tujuan makalah berisi tentang tujuan yang akan dicapai dengan pembuatan makalah/paper.

1.3. RUANG LINGKUP MATERI
Ruang Lingkup Makalah berisi tentang ilmu atau teori yang berkaitan dengan tema yang diambil dalam makalah/paper.

BAB II : DASAR TEORI/LANDASAN TEORI
Untuk Landasan Teori Makalah berisi tentang pembahasan dan penelitian tentang ilmu ataupun teori yang sudah pernah dibahas oleh para ahli berkaitan dengan tema makalah/paper yang dipilih. Materi yang dibahas secara teoritis dikaitkan dengan aplikasi praktis teori/ilmu tersebut dalam kenyataan kehidupan keseharian.
Untuk menuliskan teori yang diambil dari para ahli jangan lupa mencantumkan nama, tahun atau buku yang pernah memuat teori tersebut. Sehingga sumber/nara sumbernya jelas dan tidak diragukan. Kalau membuat kutipan harap mencantumkan pula halaman di mana kutipan tersebut diambil.

BAB III : PEMBAHASAN
Untuk Isi dari Pembahasan makalah berisi tentang data yang diperoleh di lapangan/kenyataan dan dikaitkan dengan ilmu atau teori yang sudah ada. Jika ada kesesuaian dibahas lebih lanjut dan dapat pula dimasukkan pendapat pribadi yang berkaitan erat dengan tema/usulan/saran/gagasan/ide.
Jika memang ditemukan ketidaksesuaian antara teori atau ilmu yang sudah ada dengan kenyataan di lapangan, hal ini juga perlu dibahas untuk melihat mengapa hal ini dapat terjadi.Dapat pula dimasukkan pendapat pribadi berkaitan erat dengan tema/usulan/saran/gagasan/ide sehingga antara kenyataan dengan ilmu yang ada, baik yang ada hubungannya maupun tidak, dapat dijelaskan dengan baik dan rinci.


BAB IV : PENUTUP

4.1. KESIMPULAN
Untuk Kesimpulan Makalah berisi tentang simpulan akhir dari pembahasan yang sudah dibuat. Penulisan kesimpulan singkat dan jelas, tidak panjang seperti pembahasan.

4.2. USUL DAN SARAN
Untuk Saran Makalah dapat juga dimasukkan usulan dan saran dari penulis yang berkaitan dari isi makalah.

DAFTAR PUSTAKA
Untuk Daftar Pustaka Makalah Berisi seluruh sumber yang digunakan dalam pembuatan makalah/paper. Daftar pustaka berupa buku, surat kabar, majalah, informasi dari situs internet dan lain-lain. Penulisannya secara lengkap dan mengikuti kaidah penulisan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.

LAMPIRAN
Untuk Lampiran Makalah berisi seluruh gambar/foto ataupun grafik atau juga data yang mendukung dalam pembuatan makalah. (Lampiran ini tergantung kepada guru atau dosen masing - masing artinya boleh ada dan boleh tidak)


Format Ukuran Kertas dan Sampul Pembuatan Makalah
a. Kertas : A4
b. Sampul : Kertas Buffalo warna Kuning
c. Font : Times New Roman
d. Size : 12
e. Spasi : 1,5
f. Margin

  • Atas     : 4 cm
  • Bawah : 3 cm
  • Kiri      : 4 cm
  • Kanan  : 3 cm

g. Makalah ditulis minimal 10 halaman belum termasuk halaman Judul, Daftar Isi, Lampiran, dan
    Daftar Pustaka.

h. Nomor Halaman
- Letak di kanan atas
- Angka i,ii,iii,dst. Mulai dari kata pengantar sampai dengan sebelum Bab Pendahuluan.
- Angka 1,2,dst. Mulai dari Pendahuluan sampai dengan akhir.


Itulah diatas contoh makalah pendidikan yang benar. Semoga contoh susunan makalah yang kami tuliskan ini dapat bermanfaat bagi anda yang membutuhkannya. Anda dapat menggunakannya sebagai referensi dalam pembuatan makalah yang sedang anda kerjakan. Terimakasih

Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan



Demikianlah Artikel Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan

Terimakasih telah membaca postingan Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk sobat semua. baiklah, sekian postingan Kumpulan Makalah kali ini, masi banyak makalah-makalah yang ada, silahkan lihat d bawah ini :

Anda sedang membaca artikel Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan dan artikel ini url pemiliknya adalah https://bermanto.blogspot.com/2015/10/contoh-susunan-makalah-sesuai-standar.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

0 Response to "Contoh Susunan Makalah Sesuai Standar Pendidikan"

Posting Komentar